Senin, 29 April 2013

9 cara meningkatkan SEO blogspot terbaik

9 cara meningkatkan SEO blogspot dengan akurat sangat berguna bagi blog anda , karena semakin baik SEO nya maka semakin banyak pengunjungnya . SEO dikatakan baik jika blog tersebut telah mendapatkan halaman pertama di SEO misalnya di Google . SEO sangat berguna dalam menghasilkan uang di blogspot karena setiap SEO kita baik maka akan banyak pengunjung yang datang dan memungkin pengunjung untuk mengklik iklan yang ada pada blog tersebut .
 9 cara meningkatkan SEO blogspot :
1. Pilih template yang SEO friendly.
Suatu design layout blog bisa memiliki keunggulan dan kelemahan. Di satu sisi, sebuah tampilan template/theme tampak hebat, namun dari segi SEO bisa saja lemah, ataupun sebaliknya. Oleh karena itu, pilihlah template Blogger yang SEO friendly. 

2. Pasang meta tags di blog
Ada banyak jenis meta tag, yang paling lazim digunakan adalah meta description, yang berisi deskripsi blog/website dan meta key, yang berisi keyword-keyword yang berkaitan dengan isi blog/website. 
3. Maksimalkan keyword pada title/judul blog
Memadatkan judul dengan keyword yang ditargetkan dapat memperbesar kepadatan keyword (keyword density) suatu blog. Pada blogspot, edit judul melalui Dashboard > Design/Rancangan > Klik edit pada header, isi dengan judul yang diinginkan dan save.
4. Maksimalkan keyword yang padat dan efektif di dalam posting blog
Ini bukan berarti membuat keyword sebanyak-banyaknya, tetapi mengatur letak/posisi keyword, menggunakan keyword dan frase yang tepat, dan tidak menggunakan terlalu banyak kata yang bertele-tele

5. Letakkan judul posting di depan nama blog
Pada template Blogger yang belum di isi hack, biasanya nama blog berada di depan judul posting. Untuk mengeceknya, buka sebuah halaman posting dan lihatlah tab dan bar pada browser. Lihatlah apakah nama blog berada di depan dan di susul judul posting. 
6. Percepat waktu loading (load time) blog
Google juga memberlakukan penalti terhadap blog/website yang terlalu berat dan lama untuk di-load. Ini logis, karena waktu yang dibutuhkan oleh spider saat crawling dan mengumpulkan informasi menjadi lebih lama. 

7. Percepat proses indeks search engine terhadap blog
Indeks yang cepat menunjukkan bahwa blog telah dikenal oleh search engine. Hal ini tentu saja mempercepat SEO suatu posting karena kita tidak perlu menunggu dalam waktu yang lama dan pengunjung pun bisa segera menemukannya di search engine. Meskipun ini bukan jaminan bahwa artikel posting berada dalam indeks halaman utama, akan tetapi ini adalah langkah awal dari proses SEO itu sendiri.
8. Link building yg efektif
Link building merupakan poin paling penting dalam SEO. Link building adalah proses menciptakan inbound link (link yang mengarah ke blog/website), yaitu mendapatkan backlink dari blog/website lain.  
9. Nofollow-kan Label-label Blogger (opsional)
url label sebenarnya merupakan perintah search (contoh url-nya: http://buka-rahasia.blogspot.com/search/label/favicon), maka label bukanlah link permanent (permalink).
 
   Sekian postingan mengenai Cara meningkatkan SEO blogspot dengan akurat, semoga bermanfaat bagi kita semua . terima kasih . .
 

5 komentar